Kades dan Perangkat Desa Bumi Ayu Serahkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran di Desa Ulak Teberau

MUBA,JEMBATANRAKYAT.ID – Usai menjadi Korban Kebakaran oleh Mobil Pengangkut Minyak, 4 Rumah warga di desa Ulak Teberau Hangus. Hal ini membuat seluruh elemen lapisan masyarakat tergerak untuk saling membantu sesama.

Bantuan tersebut kali ini datang dari desa Bumi Ayu, kecamatan Lawang Wetan, kabupaten Musi Banyuasin. Bantuan disalurkan langsung oleh Kepala Desa Bumi Ayu Amrullah Mahmud beserta Perangkat Desa lainnya.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatannya Kepala Desa Bumi Ayu menyampaikan, rasa belasungkawa kami terhadap musibah yang menimpah saudara kita. Mudah-mudahan dapat diberikan kesabaran dan keikhlasan.

“Bantuan ini kami sampaikan atasnama Masyarakat Desa Bumi Ayu. Ini adalah Donasi yang diberikan dan kami kumpulkan bersama,” ujar Amrullah Mahmud, Kamis (7/7/2022).

Ia berharap, bantuan ini dapat meringankan dan membantu mereka meskipun tidak dapat mencukupi semuanya. “Semoga dapat bermanfaat dan dapat digantikan yang hilang oleh Allah SWT,” tukasnya. (RS1)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *