Pertama di Muba, Himpaudi Gelar Rapat Kordinasi dengan Kecamatan Sungai Keruh

MUBA,JEMBATANRAKYAT.ID  – Guna melakukan percepatan dan menyelaraskan Program Kerja, Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini (Himpaudi) menggelar Rapat Kordinasi bersama dengan Kecamatan Sungai Keruh, Rabu (8/6/2022).

Rapat dihadiri oleh Kabid PAUD dan TK Drs RR Gunawan MM, Camat Sungai Keruh, Edi Haryanto SH MSi, Ketua Himpaudi Kecamatan Sungai Keruh Eeng Ernas, Ketua TP-PKK Sungai Keruh Ny Lina Budiarti Edi, Korwil Dikbud Sungai Keruh, serta Tenaga Pengajar PAUD dan TK di wilayah Sungai Keruh.

Bacaan Lainnya

Menurut Kabid PAUD dan TK Dikbud Muba Drs RR Gunawan MM bahwa Rapat Kordinasi Himpaudi yang digelar hari ini adalah Rapat yang pertama kali diselenggarakan.

” Rapat ini rapat yang pertama kali dilakukan khususnya di kabupaten Musi Banyuasin,” ujar Gunawan.

Gunawan mengatakan, rapat hari ini juga guna menyampaikan Program Kerja dengan Pokja yang telah di bentuk. Sehingga Pendidik dan Tenaga Pengajar di wilayah kecamatan Sungai Keruh dapat menjalankan Programnya dengan tepat sasaran.

” Dibantu oleh pihak kecamatan Sungai Keruh, mudah-mudahan Himpaudi dapat memberikan keselarasan pendidikan yang baik bagi Anak-anak Usia Dini di kecamatan Sungai Keruh,” jelas Gunawan.

Kemudian, semoga Himpaudi dapat melaksanakan Peningkatan kualitas sumber daya manusia dalam pencapaian tumbuh kembang optimal sangat ditentukan kualitas perkembangan anak selama periode, yaitu sejak janin, anak usia 6 tahun yang terlihat dari meningkatkannya drajat kesehatan gigi.

” Anak dari umur nol sampai enam tahun harus dipersiapkan sedini mungkin, baik itu pendidikannya, layanan gizi dan kesehatannya, pengasuhannya, dan juga perlindungannya,” tandasnya.

Ditempat yang sama, Camat Sungai Keruh Edi Haryanto SH MSi menyampaikan, kami pihak kecamatan sangat menyambut baik apa yang menjadi program Himpaudi khususnya di wilayah kecamatan Sungai Keruh.

” Dengan adanya Rapat kordinasi yang digelar ini, semoga dapat menyelaraskan Program-program kerja melalui Pokja yang sudah terstruktur. Himpaudi harus lebih berperan aktif dalam memberikan pelayanan kepada Anak Usia Dini khususnya di bidang pendidikan,” dikatakan Edi Haryanto.

Edi menambahkan, pihaknya mengapresiasi dan turut ikut memberikan dukungan kepada Himpaudi agar dapat memberikan Pelayanan yang Sistematis dan terintegrasi. Sehingga Anak Usia Dini dapat menikmati kelayakan pendidikan yang diinginkan.

” Mari kita berkolaborasi dan selalu berkordinasi, untuk berperan Aktif mengawal Pendidikan Anak Usia Dini di wilayah kecamatan Sungai Keruh,” tukasnya. (RS1)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *