Usai Ditunjuk Sebagai Plt Kadis PUPR, Ini yang Akan Dilakukan Mirwan Susanto

MUBA,JEMBATANRAKYAT.ID – Fokus pada Sektor Pembangunan Infrastruktur, kabupaten Musi Banyuasin terus melaksanakan Percepatan Penggunaan Anggaran pada Tahun 2022 ini.

Diketahui sebelumnya, kabupaten Musi Banyuasin adalah kabupaten terbesar dalam serapan Anggaran dari Pemerintah Pusat, hal ini menimbulkan Polemik pasca OTT KPK Tahun 2021 lalu.

Bacaan Lainnya

Maka dari itu, guna percepatan serapan anggaran di sektor Infrastruktur, kabupaten Musi Banyuasin digenjot agar segera merealisasikan Belanja Anggaran untuk segera terealisasi segera.

Dalam percepatan tersebut, Penjabat (Pj) Bupati Muba Drs H Apriyadi MSi telah menunjuk Pelaksana Tugas (Plt) pada Dinas Pekerjaaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) kabupaten Musi Banyuasin dan amanah itu diberikan kepada Mirwan Susanto SE MM.

Usai menerima amanah sebagai Pelaksana Tugas Kepala Dinas PUPR Muba Mirwan Susanto SE MM mengatakan, ya benar memang kita akan melakukan perubahan menyeluruh pada Dinas PUPR

“Terutama dari sisi kualitas dan Mutu Pekerjaan, Sisi Administrasi dan Pelayanan kepada Masyarakat,” ungkap Mirwan saat dihubungi, Selasa (21/6/2022).

Lebih lanjut Mirwan mengatakan, Intinya kedepan Kualitas dan Mutu jalan yang paling utama dan berkomitmen bahwa dalam melaksanakan pekerjaan harus sesuai spesifikasi Teknis.

“Bekerja secara Profesional sesuai ketentuan yang berlaku dan meninggalkan praktik-praktik yang tidak benar dan berimplikasi melanggar hukum,” dikatakan mantan Kepala BPKAD Muba ini.

Ia menghimbau, Reward and Funishment akan kita terapkan kepada seluruh pegawai Dinas PUPR Muba dalam rangka meningkatkan kinerja dan motivasi kerja,” tukasnya. (RS1)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *