MUBA,JEMBATANRAKYAT.ID – Peduli sesama umat manusia yang terdampak Musibah, seluru Kepala Deaa diwilayah kecamatan Babat Toman menggelar Aksi Bantuan Sosial bersama untuk korban terdampak Kebakaran di desa Ulak Teberau, kecamatan Lawang Wetan.
Aksi Bantuan Sosial tersebut dikomandoi langsung oleh Camat Babat Toman Alpan Husin SKM MM didampingi oleh Sekcam As’at SE MSi.
Bantuan yang diserahkan tersebut diterima langsung oleh warga korban kebakaran melalui Kepala Desa Ulak Teberau Rusman yang didampingi oleh Perangkat Desa.
Menurut Camat Babat Toman Alpan Husin SKM MM, bantuan ini kita berikan untuk saling membantu sesama kita yang tertimpa Musibah dan ini adalah tugas kita bersama untuk saling meringankan.
“Harapannya, semoga bantuan yang kita serahkan dapat bermanfaat, meskipun belum sepenuhnya membantu,” ungkap Alpan, Selasa (5/7/2022).
Alpan berharap, kepada warga yang terkena musibah dapat diberikan kesabaran dan dilapangkan hatinya untuk menerima ujian ini. “Kami turut perihatin atas apa yang terjadi. Semoga Allah SWT segera memberikan kemudahan,” harapnya.
Sementara itu Kepala Desa Kasmaran Fachrul Rozi selaku desa tetangga mengatakan, pihaknya sangat berduka atas apa yang terjadi, akan tetapi ini semua adalah Muhasabah diri.
“Inshallah Allah SWT akan memberikan kemudahan setelab cobaan yang dialami, bantuan ini adalah inisiatif kita bersama dengan rekan-rekan kepala desa diwilayah Babat Toman,” dikatakan Rozi.
Turut hadir juga Kepala Desa Surianto, Tarmizi, Zulman Hendri, Kurnia, Zubaidah, Kasiban, Umar Hasan, Mursalim, Yusnani, dan Samsuri. (RS1)