MUBA,JR.ID – Dalam kunjungan kerja ke Kecamatan Bayung Lencir, Pj Bupati Musi Banyuasin (Muba) H Sandi Pahlepi menggelar silaturahmi dengan tokoh masyarakat dalam Kecamatan Bayung Lencir. Acara berlangsung di Halaman Kantor Adhi Waskita Jaya Konstruksi KSO, Jumat (17/5/2024).
Pj Bupati Muba H Sandi Pahlepi mengatakan, kunjungan kerja ke Kecamatan Bayung Lencir merupakan Kunker Ketiga yang dilakukan sejak menjadi Pj Bupati Muba.
“Alhamdullilah setelah lebih kurang tiga jam perjalanan dari Sekayu kami tiba di Kecamatan Bayung Lencir. Saya mohon doa dan dukungan dari masyarakat untuk menjalankan roda pemerintahan sebaik-baiknya. Silahkan disampaikan laporan jika ada keluhan masyarakat yang perlu segera ditangani,”ujarnya.
Pj Bupati Muba juga menyebutkan, dalam silaturahmi kali ini Pemkab Muba memberikan bantuan dengan tujuan menurunkan tingkat kemiskinan di Kecamatan Bayung Lencir.
“Alhamdulilah angka kemiskinan di Kabupaten Muba sudah jauh turun drastis, salah satunya melalui program pemberian bantuan seperti hari ini, kemudian program yang dilakukan Pemkab Muba melalui Dinas Sosial seperti Banntu Umak, srhingga menurun angka kemiskinan kita,”ucap Sandi.
Pj Bupati Sandi juga menghimbau, sebentar lagi akan memasuki Pilkada, oleh karena itu dirinya mengajak masyarakat untuk meningkatkan partisipasi, tentukan pilihan terbaik bagi masyarakat tanpa ada gejolak dari manapun.
“Jangan sampai terjadi perpecahan, tetap jaga satu kesatuan, saya mintak ASN harus netral dan masyarakat silahkan berpolitik dengan baik,”pungkasnya.
Sementara itu Camat Bayung Lencir Muhammad Imron SSos MSi dalam laporannya menyampaikan terima kasih dan apresiasi bangga, karena belum genap satu bulan menjabat Pj Bupati Muba, namun sudah bersilaturahmi masyarakat dengan Bayung Lencir
“Alhamdulillah terkait progres pembangunan proyek strategis nasional yakni pembangunan tol sudah mencapai 88 persen. Berkat dukungan forkopimcam dan seluruh elemen masyarakat, pembangunan tol tempino-jambi dapat berjalan lancar dan aman,”bebernya.
Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Muba menyerahkan bantuan berupa bantuan uang tunai untuk Masjid Nurul Falah Kecamatan Bayung Lencir, bantuan kepada Korban Kebakaran, kemudian penyerahan Program Bantu Umak dan bantuan sembako sebanyak 100 paket. (*)