MUBA,JEMBATANRAKYAT.ID – Sorak riuh warga Desa Kaliberau pecah ketika melihat Camat Bayung Lencir, M Imron SSos MSi saat melakukan tendangan penalti namun digagalkan oleh kiper tim Desa Kaliberau pada laga Tour Forkopimcam Bayung Lencir, Sabtu (9/7/22) di lapangan sepakbola Desa Kaliberau.
Semakin riuh sorak para penonton pertandingan ekspedisi tim Forkopimcam Bayung Lencir yang kedua ini setelah salah satu pemain tim Kaliberau, yakni Kepala Desa Kaliberau, Heriyanto mencetak goal pertama bagi timnya.
Di akhir babak kedua, tidak ada kemenangan diantara kedua tim. Goal pertama bagi tim Forkopimcam yaitu dicetak oleh Rojal yang merupakan Satpol-PP yang bertugas di kantor Camat Bayung Lencir. Goal kedua oleh Deka Sandra. Sedangkan bagi tim Kaliberau Goal kedua dicetak oleh pemain nomor punggung 8.
Aksi tim Forkopimcam yang banyak diisi Kepala Desa, Lurah dan pemain yang sudah cukup berusia, begitu juga dengan tim Kaliberau, hingga akhir babak kedua menjadi hiburan tersendiri bagi masyarakat Desa Kaliberau.
“Geli bae lihat para pemain, Camat, Kades, Lurah, bertanding sepak bola, ado bae kiper tim Forkopimcam itu seperti passing bawah main bola voli,” ujar salah satu warga Desa Kaliberau, Hadi A.
Selain kaum adam, penonton kaum hawa pun turut meramaikan laga tersebut, “banyak yang besak perut, tapi saya sangat bangga bisa melihat Camat, Kades bertanding sepakbola. Jarang ada pejabat-pejabat sampai mau bermain sepakbola ke Desa-desa,” kata warga Kaliberau lainnya, Leni.
Ditanyai usai pertandingan, Camat Bayung Lencir, M Imron SSos MSi mengatakan bahwa pihaknya memang sengaja melakukan Tour Sepak Bola ke Desa-desa dalam rangka menjalin silaturahmi dan mengenal lebih dekat masyarakat di Desa.
“Sekaligus mengkampanyekan olahraga ke masyarakat. Kami wacanakan akan Tour ke seluruh Desa se Bayung Lencir. Olahraga itu sehat, mari kita isi waktu luang dengan kegiatan positif,” ujarnya.