Ketum IWO Pada Masanya Suport Kepengurusan Sandi Andika SH

MUBA,JR.ID – Ketua Umum IWO pada masanya Jhodi Yudono memberikan wejangan kepada kepengurusan baru yaitu Sandi Andika SH dan rekan-rekan.

Jhodi Yudono yang juga Senior media Kompas memberikan motivasi dan semangatnya bagaimana mengelola dan menjalankan roda organisasi.

Bacaan Lainnya

Jhodi menyampaikan, bahwa Organisasi harus dibentuk dan dibangun dengan peradaban dan mementingkan jiwa kemanusiaan yang semestjnya dimiliki oleh profesi Wartawan.

“Fokus pada cita-cita kita untuk membangun peradaban dan kemanusiaan. Syaratnya, sebagai jurnalis kita harus terus membela kemanusiaan, keadilan, dan keberadaban,” kata Jhodi Yudono, Sabtu (20/9/2025).

Ia menilai, saat ini banyak dinamika organisasi yang sedang bergulir. Namun, tetaplah membangun semangat kebersamaan dengan penuh rasa tanggungjawab.

“Buatlah rumah kita bersama bernama IWO sebagai rumah yang nyaman di mana penghuninya harus saling menghargai, saling dukung, dan terbuka,” pesan Jhodi kepada Pengurus IWO Muba Versi Sandi Andika SH.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *