SEKAYU,JR.ID – Pj Bupati Musi Banyuasin H Sandi Fahlepi mengapresiasi dan bangga atas gelaran acara Pemilihan Duta Kesetiakawanan Sosial Muba Tahun 2024 yang diinisiasi oleh Dinas Sosial Muba. Terlebih pemilihan DKS Muba ini merupakan pertama di Indonesia yang dilaksanakan di kabupaten kota.
“Kita ketahui bersama acara ini merupakan yang pertama di Indonesia dan satu-satunya baru dilaksanakan di Kabupaten Muba. Kami sangat bangga sekali dengan ide yang dicetuskan oleh Kepala Dinas Sosial Muba Ardiansyah SE MM, karena melalui kegiatan seperti ini bagian dari cara melihat potensi pemuda – pemudi yang nantinya akan membantu kita dalam mensejahterakan masyarakat Musi Banyuasin,” ucap Pj Bupati Muba saat menyampaikan sambutan dalam acara Malam Grand Final Duta Kesetiakawanan Sosial Muba Tahun 2024 di Opproom Pemkab Muba, Senin (1/7/2024).
Menurutnya acara ini telah menjadi wadah bagi generasi muda untuk menjunjung komitmen mereka terhadap nilai-nilai Kesetiakawanan Sosial. Ia berharap Duta Kesetiakawanan Sosial yang terpilih dapat menjadi panutan dalam menggerakkan berbagai inisiatif sosial serta menginspirasi masyarakat untuk peduli terhadap sesama.
“Kepada para finalis saya ucapkan selamat atas pencapaiannya hingga tahap ini. Jadikan momen ini menjadi pengalaman yang berharga dan berkarya serta untuk mengabdi kepada masyarakat. Kalah dan menang itu bukanlah tujuan akhir melainkan bagaimana kita bisa memberikan manfaat bagi orang lain,” ujarnya.
Sebelumnya, Kepala Dinas Sosial Muba Ardiansyah SE MM melaporkan bahwa pelaksanaan Pemilihan Duta Kesetiakawanan Sosial Muba bertujuan untuk meningkatkan kesadaran sosial, solidaritas dan kepedulian di kalangan masyarakat terutama bagi generasi muda atau generasi millenial.
“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat melahirkan aset individu-individu yang mampu menjadi agen perubahan dalam memajukan kesejahteraan sosial terkhususnya membantu pemerintah dalam pengentasan kemiskinan di Kabupaten Muba,” ucap Ardiansyah.
Lanjutnya, tercatat sebanyak 123 orang peserta yang mendaftar dari berbagai kecamatan dalam Kabupaten Muba, hingga terpilihnya 20 finalis yang akan bersaing untuk menjadi icon Duta Kesetiakawanan Sosial Muba Tahun 2024 di malam Grand Final.
Alhamdulillah dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Muba, sponsor serta partisipasi dari masyarakat dan berbagai pihak yang peduli terhadap kegiatan ini.
“Kami berharap duta terpilih dan adanya penganugerahan tokoh inspirasi Muba tahun 2024 nantinya akan menjadi contoh bagi masyarakat terutama dalam menggerakkan kegiatan sosial dan pemberdayaan baik komunitas maupun masyarakat. Selain itu kami berharap kegiatan ini terus berlanjut dan berkembang ditahun-tahun yang akan datang,” pungkasnya.
Adapun juara Duta Kesetiakawanan Sosial Muba Tahun 2024 diraih oleh pasangan finalis Abid Afizerahman dan Alenzi Fhininca, Wakil I Sendi Aulia dan Asifa Naura, sementara Wakil II diraih oleh Widodo dan Putri Nova Oktarianti.
Dalam kegiatan yang berlangsung meriah itu dilaksanakan pemberian penghargaan kepada tokoh inspirasi Muba Tahun 2024 yang diberikan Pj Bupati Muba kepada, Dandim 0401 Muba Letkol Inf Erry Dwianto SPsi MHan, Wakil Ketua I DPRD Muba Jon Kenedi, Ketua Dharmawanita Persatuan Hj Asna Aini Apriyadi, Mantan Pj Bupati Muba tahun 2017 H Yusnin SSos MSi, Anggota DPRD Muba Afitni Junaidi Gumai SSe, Dr Hj Nurmalah SH MH CLA, Direktur PT Petro Muba Khadafi SE, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Muba Azizah SSos MT, Kabag Hukum Setda Muba Romasari Purba SH MSi, Hj Nurzahrawati SPd MT, Camat Bayung Lencir M Imron SSos MSi, Camat Sekayu Edy Haryanto SH MSi, dr Sandy Rahmando, Seniman Senjang Yulia SPd MM, Handri Yanto, dan Ketua Organisasi Disabilitas Muba Sudarman.
Disamping itu juga Pemberian santunan bantuan asuransi BPJS Ketenagakerjaan kepada ahli waris, atas nama Selamat Wahyudi santunan sebesar 42 juta, Sarno sebesar 277 juta, kepada keluarga Trimiana 42 juta. (*)