Kapolres Muba AKBP Imam Safii Pimpin Apel Pagi Hari Pertama Dinas

MUBA,JR.ID – Hari ini, Kapolres Musi Banyuasin, AKBP Imam Safii SIK MSi, memimpin apel pagi di hari pertama dinasnya sebagai Kapolres Musi banyuasin. Dalam apel yang dihadiri oleh seluruh personel Polres Musi Banyuasin, AKBP Imam Safii menyampaikan pesan-pesan penting terkait tugas dan tanggung jawab sebagai aparat kepolisian.

Dalam sambutannya, Kapolres Muba mengingatkan seluruh personel tentang pentingnya menjaga disiplin dan integritas dalam melaksanakan tugas sebagai anggota kepolisian. Beliau menegaskan bahwa setiap anggota harus saling mengingatkan dan menegur sesama rekan apabila ada perilaku atau tindakan yang dapat menyimpang dari kode etik kepolisian. Dengan saling mengingatkan dan mengoreksi, diharapkan akan tercipta lingkungan kerja yang profesional dan bermartabat.

Bacaan Lainnya

“Sebagai aparat kepolisian, kita harus selalu memberikan contoh yang baik dan menjadi pelindung bagi masyarakat. Jaga integritas dan hindari perbuatan yang menyimpang agar kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian tetap terjaga,” ujar AKBP Imam Safii dalam arahannya.

Selain itu, Kapolres Muba juga menekankan pentingnya respons cepat terhadap laporan-laporan yang masuk melalui layanan Banpol (bantuan polisi). Ia menegaskan bahwa setiap laporan harus ditangani dengan segera dan profesional tanpa mengabaikan keluhan atau permintaan bantuan dari masyarakat.

“Banpol adalah salah satu sarana untuk mendekatkan diri dengan masyarakat. Setiap laporan yang masuk harus menjadi prioritas bagi kita. Tanggapi dengan cepat dan profesional agar masyarakat merasa dilayani dengan baik oleh kepolisian,” tambahnya.

AKBP Imam Safii juga berharap, dengan semangat baru dalam kepemimpinannya, Polres Musi Banyuasin akan semakin efektif dan responsif dalam menangani berbagai permasalahan keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya. Ia berkomitmen untuk bersinergi dengan seluruh pihak terkait guna menciptakan kondisi yang aman dan nyaman bagi masyarakat. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *