MUBA,JEMBATANRAKYAT.ID – Sejak Berdiri 8 Agustus 2012 lalu, saat ini Ikatan Wartawan Online (IWO) memasuki Usia Ke – 11 Tahun dimana bukan usia yang muda lagi bagi organisasi Profesi Pers di Indonesia.
Menyambut Hari Jadi Ke – 11 Tahun, Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Musi Banyuasin akan melaksanakan sejumlah kegiatan diantaranya, Bhakti Sosial dan Evaluasi Keaktifan Pengurus.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua PD IWO Muba Riyansyah Putra SH saat ditemui, kami melaksanakan kegiatan ini sudah sejak beberapa tahun terakhir dimana usia IWO di Muba sudah mencapai hampir 3 Tahun.
“IWO adalah Organisasi yang Seksi, dimana sejumlah dinamika tak mengurangi semangat kami dalam membanggakan Bendera Organisasi sesuai dengan Jalur yang semestinya,” kata Riyan
Lebih lanjut, kami sangat berharap IWO dapat menjadi Mesin Organisasi Profesi yang mengedepankan Azas Kepentingan bersama yang tidak bisa ditunggangi oleh Kepentingan suatu Politik.
“Di Usia yang ke – 11 Tahun, diharapakan nantinya di kontestasi Politik IWO dapat menjadi Penetralisir Suhu Politik. Apalagi di Tahun 2024 mendatang akan digelar Pesta Demokrasi serentak di Seluruh Indonesia termasuk juga di kabupaten Musi Banyuasin,” cetusnya.
Kita banyak menyoroti beberapa hal yang ada di kabupaten Musi Banyuasin baik dunia Pertambangan, kebijakan Politik, Perkembangan Kemajuan Daerah serta beberapa Sektor lainnya.
“Kami akan selalu berupaya menjaga Kemitraan yang baik dengan semua Elemen. Semoga dengan Usian ini IWO semakin jauh berkembang dan menjaga Marwah Pers agar tetap Eksis di tengah Masyarakat,” katanya. (Fitri)