4 Rumah Warga di Desa Bumi Ayu Longsor dan Tersambar Petir

MUBA,JEMABATANRAKYAT.ID – Hujan lebat disertai Petir dan angin kencang beberapa hari terakhir melanda di beberapa wilayah di kabupaten Musi Banyuasin.

Akibat intensitas hujan yang deras dan angin kencang beberapa rumah warga yang berdekatan di bantaran Sungai Musi mengalami Longsor.

Bacaan Lainnya

Kejadian tersebut di desa Bumi Ayu, kecamatan Lawang Wetan, kabupaten Musi Banyuasin.

Tercatat ada 4 rumah warga mengalami kelongsoran hingga separuh rumah jatuh kedalam Sungai Musi.

Menurut Kepala Desa Bumi Ayu Amrullah Mahmud yang menerangkan, tercatat ada 4 rumah warga yang mengalami longsor dan terkena sambaran Petir.

“3 rumah warga tersebut berada di dusun 1 dan dusun 3,” terang Amrullah.

Pemilik Rumah yang longsor tersebut diantaranya, Rusmeli warga dusun 3, kemudian Mustaqim warga dusun 1, dan Surbaini.

“Atas kejadian ini juga, terdapat beberapa Barang Elektronik yang terkena Sambaran Petir. Selain itu kami laporkan juga ada beberapa Rumah Warga yang saat ini sudah kita data dan berada dijalur rawan Longsor,” ungkapnya. (RS1)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *