SEKAYU,JEMBATANRAKYAT.ID – Tim Pondok Pesantren (Ponpes) Al Falah Kecamatan Bayung Lencir akhirnya berhasil keluar menjadi juara I pada Turnamen Sepak Bola Piala Kasad Liga Santri PSSI Tahun 2022 Kodim 0401/Muba, setelah unggul poin terbanyak dengan sistem agregat gol.
Juara Kedua diraih Ponpes Al Hikmah Kecamatan Babat Toman dan Juara Ketiga diraih oleh Ponpes As-Salam Kecamatan Sungai Lilin. Trophy dan simbolis uang pembinaan diserahkan langsung oleh Pj Bupati Musi Banyuasin (Muba) H Apriyadi, sekaligus menutup secara resmi Turnamen Sepak Bola Piala Kasad Liga Santri PSSI tahun 2022 Kodim Muba 0401/Muba bertempat di Stadion Serasan Sekate, Rabu (22/6/2022).
Pj Bupati Muba mengucap syukur karena Turnamen Sepakbola Piala Kasad Liga Santri PSSI tingkat kabupaten sudah terlaksana dengan baik, tanpa adanya kendala dan berlangsung kondusif.
“Artinya dalam pendidikan di Ponpes sebagaimana berlaku jiwa sportifitas, sudah direalisasikan oleh para santri-santri dan terbukti ketika di lapangan pertandingan bola kaki, rangkaian ajang ini juga jadi bukti bahwa santri itu bukan hanya kaum sarungan, tapi jago di banyak bidang,” ujar Apriyadi.
Ketua Forsesdasi Sumsel ini juga mengapresiasi Kodim 0401/Muba yang telah menginisiasi Liga Santri ini. Karena memang dulunya pernah ada namun sempat menghilang, dan akhirnya dapat terlaksana kembali. Kepada pihak Dinas Pemuda Olahraga, KONI dan stakholder lainnya, Pj Bupati Muba juga menyampaikan terimakasih karena telah mensukseskan Liga Santri di tingkat Kabupaten.
“Kami ucapkan selamat kepada tim yang menang, setelah ini lakukan persiapan karena kalian akan berlanjut ke tingkat provinsi. Tim Ponpes dari Kecamatan Bayung Lencir akan mewakili Kodim 0401 Muba untuk bertemu dan bertanding dengan perwakulan dari Kodim kota/kabupaten se provinsi Sumsel. Berangkatlah kesana dengan Semangat Juara, kita bertekad untuk kami datang, kami bertanding dan kami menang,”pungkas Apriyadi.
Sementara itu Dandim 0401 Muba diwakili Danramil 401-03 Sekayu, Kapten Inf Muhammad Yamin melaporkan bahwa tournament Sepak Bola Piala Kasad Liga Santri PSSI Tahun 2022 Kodim 0401/Muba diikuti sebanyak empat tim peserta. Kemudian yang keluar sebagai juara akan berlaga di tingkat provinsi sebagai perwakilan Kodim 0401 Muba.
“Berharap tim kita yang menang dapat dipersiapkan menuju tingkat provinsi, mudah-mudahan sampai ketingkat nasional. Kami segenal personil Kodim 0401 Muba mengucapkan terima kasih telah bersama-sama mensukseskan kegiatan ini. Selamat yang sudah menang dan yang belum jangan menyerah, harus terus berlatih dan berlatih,”ujarnya.
Turut hadir Wakil Ketua DPRD Muba Irwin Zulyani, Perwakilan Forkopimda Muba, Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Muba Musni Wijaya SSos MSi, Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan Drs H Tabrani Rizki, Staf Ahli Bupati Bidang Politik Hukum dan Pemerintahan H Ibnu Sa’ad SSos MSi, Kepala Dinas Kesehatan Muba dr H Azmi Dariusmansyah MARS, Plt Kepala Bappeda Muba Sunaryo SSTP MM dan Kasat Pol PP Muba diwakili Kabid Penegakan Perda Indita Purnama SSos MM serta Direktur Utama PT Petro Muba Khadafi SE dan Ketua Kamenag Muba H Win Hartan SAg MP. (*)